Pengendara Motor Tewas Kecelakaan di Aceh Tamiang
KOALISI.co - Seorang pengendara sepeda motor tewas usai kecelakaan maut di Jalan Lintas Medan- Banda Aceh, tepatnya di Desa Seumadam, Kecamatan Kejuruan Muda, Aceh Tamiang, pada Sabtu (01/06/2024) dini hari.
Peristiwa ini melibatkan satu unit sepeda motor Honda Scoopy dan satu unit truk box, yang mengakibatkan pengendara sepeda motor meninggal dunia.
Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Muhammad Yanis melalui Kasat Lantas, AKP Aiyub mengatakan, kecelakaan tersebut berawal saat mobil truk box yang dikendarai oleh AN (32) melaju dari arah Medan menuju Langsa.
Baca Juga: Kecelakaan Truk Tronton dan Mobil Hiace di Aceh Tamiang, 6 Orang Luka-luka
"Dari arah berlawanan, terdapat sepeda motor Honda Scoopy yang dikendarai oleh UZ (20)," kata AKP Aiyub dalam keterangan yanh diterima KOALISI.co, Minggu (2/6/2024).
Sesampainya di TKP, kata AKP Aiyub, pengendara sepeda motor tiba-tiba melebar ke kanan jalan.
"Melihat sepeda motor tersebut, pengemudi truk box berusaha mengelak ke kanan karena jarak sudah dekat," ujar Kasat.
Baca Juga: Lagi, Pemain Judi Online Kembali Diamankan di Aceh Tamiang
Namun, jelas Kasat, sepeda motor tersebut menabrak samping kiri truk di jalur yang dilalui truk, dan pengendara terjatuh ke badan jalan sebelah kiri.
"Akibat kejadian tersebut, pengendara sepeda motor Honda Scoopy, UZ (20), mengalami benturan keras di bagian kepala dan meninggal dunia saat dibawa menuju RSUD Aceh Tamiang," jelas Kasat.
AKP Aiyub menambahkan, pengemudi truk box, AN (32), saat ini telah diamankan di Satuan Lalu Lintas Polres Aceh Tamiang beserta barang bukti berupa satu unit mobil truk box dan satu unit sepeda motor Honda Scoopy.
Baca Juga: Sesosok Mayat Wanita Ditemukan Membusuk di Areal Perkebunan Sawit di Aceh Tamiang
"Pemeriksaan lebih lanjut masih dilakukan untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan tersebut," demikian AKP Aiyub.
Komentar