262 Calon Anggota Panwascam Pilkada Aceh Utara Dinyatakan Lulus Seleksi Administrasi

Surat pengumuman Panwaslih Aceh.

KOALISI.co - Sebanyak 262 Calon Anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) se - Aceh Utara dinyatakan lulus seleksi administrasi.

Kelulusan ini berdasarkan hasil verifikasi berkas administrasi calon Panwascam yang dilakukan Panwaslih. Pengumuman ini pun tertuang dalam Surat Panwaslih nomor: 42/Pu.P.AU/VII/2024.

Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia Organisasi, Pendidikan dan Pelatihan Panwaslih Aceh Utara, Faisal Anwar, mengatakan, jumlah pendaftar Panwascam sebanyak 277 berasal dari 27 Kecamatan yang ada di Aceh Utara.

Baca Juga: Panwaslih Aceh Utara Buka Pendaftaran Panwascam Pilkada 2024

"Panitia seleksi telah selesai melakukan verifikasi berkas terhadal calon Panwascam, dari total 277 orang pendaftar yang memenuhi syarat berjumlah 262," kata Faisal Anwar.

Faisal merincikan, dari 262 yang memenuhi syarat diantaranya laki laki berjumlah 206 orang, dan perempuan 56 orang. Sedangkan tidak memenuhi syarat yaitu 15 pendaftar, laki-laki sebanyak 11 pendaftar dan 4 perempuan.

"Calon Panwascam yang memenuhi syarat akan diseleksi kembali melalui seleksi ujian tes tulis sistem Computer Assisted Test (CAT) mulai 3 Agustus dengan di bagi lima sesi bertempat di lokasi Politeknik Negeri Lhokseumawe," ujarnya.

Baca dihalaman selanjutnya >>>

Selanjutnya 1 2

Komentar

Loading...