Polres Aceh Timur Resmi Buka Pendaftaran Penerimaan Polri 2022, Ini Syaratnya
KOALISI.co - Panitia Bantuan Penerimaan (Panbanrim) Polres Aceh Timur melaksanakan pendaftaran online dan verifikasi peserta Penerimaan Terpadu Anggota Polri Tahun Anggaran 2022 di Aula Bhara Daksa.
Kabag SDM Polres Polres Aceh Timur Kompol Bukhari mengatakan, pendaftaran sudah dimulai sejak tanggal 31 Maret 2022.
Animo masyarakat untuk mengikuti seleksi penerimaan Polri tahun ini meningkat dibuktikan dengan jumlah pendaftar memasuki hari ke delapan setelah pendaftaran dibuka berjumlah 35 peserta.
Baca Juga: Ini Dia Syarat Menjadi Anggota Polri Tahun 2022, Cek Linknya Disini
“Hingga saat ini tercatat pendaftar yang sudah masuk sebanyak 35 orang,” ungkap Kompol Bukhari, Kamis, 7 Maret 2022.
Penerimaan anggota Polri Tahun 2022 ini dibuka dua pendaftaran, yakni Penerimaan Taruna AKPOL yang dibuka mulai tanggal 30 Maret sampai tanggal 18 April 2022 secara Online melalui www.penerimaan polri.go.id.
Komentar