Bahas Ganjar Sebagai Capres, Ketua DPD Brigade Aceh Bertemu Ketua Pembina Gernas Gapri

Brigade Aceh
Ketua DPD Brigade Provinsi Aceh, Khairul Abrar (kanan) dan Ketua Pembina DPP Gernas Gapri, Marsda TNI (Purn) Umar Sugeng Hariyono (kiri).

KOALISI.co - Ketua DPD Barisan Ganjar Terdepan (Brigade) Provinsi Aceh, Khairul Abrar mengadakan pertemuan khusus dengan Ketua Pembina DPP Gerakan Nasional Ganjar Pranowo Presiden (Gernas Gapri) Marsda TNI (Purn) Umar Sugeng Hariyono.

Pertemuan yang berlangsung santai penuh dengan rasa kekeluargaan tersebut berlangsung pada Jum’at 15 Juli 2022 di seputaran Banda Aceh ini membicarakan hal-hal yang menyangkut pencalonan Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden (Capres) tahun 2024 mendatang.

Selain itu juga membicarakan strategi-strategi politik untuk terus meningkatkan elektabilitas, meng-counter isu-isu negatif dan sekaligus memenangkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden tahun 2024, baik secara Nasional maupun khususnya di Aceh.

Baca Juga: Skor Capres Idola 34 DPW NasDem: Anies 32, Ganjar 29, Andika Perkasa 13

Purnawirawan bintang dua tersebut yang juga pernah menjabat Panglima Komando Operasi TNI-AU Wilayah II, pusat komando di Makasar ini mengatakan, Ganjar layak dijadikan Presiden karena diantara calon lain diyakini mampu dan menjaga stabilitas negara Republik Indonesia.

“Ganjar Pranowo sebagai Nasionalis sejati akan mampu menyatukan berbagai kelompok dan golongan dengan mengedepankan kebhinekaan katanya,” kata Mayjed (Purn) Umar Sugeng Hariyono.

Sementara itu, ketua DPD Birgade Provinsi Aceh, Khairul Abrar berharap walaupun Aceh suara pemilih dalam Pilpres tidak besar, akan tetapi daerah ujung Sumatera ini adalah daerah modal dan suara pemilih sebagai penentu serta tolak ukur penerimaan masyarakat terhadap Presiden terpilih.

Baca Juga: Prediksi; Ganjar dan Anies Jadi Capres Koalisi Partai Golkar, PPP dan PAN

“Aceh adalah bekas daerah konflik yang ingin memisahkan diri dari NKRI, maka sentiment terhadap Pilres jelas begitu terasa, maka dari itu kita mempunyai pekerjaan penting yakni menyakini masyarakat jika Ganjar terpilih stabilitas di daerah ini akan terus terjaga dalam bingkai MoU Helsinki,” demikian Abrar.

Komentar

Loading...