Bripda Dolly, Polisi Hafidz 30 Juz, Juara 1 MTQ Aceh
KOALISI.co - Bripda Dolly Isma Indra, anggota Ditsamapta Polda Aceh, berhasil meraih juara 1 MTQ Tingkat Provinsi Aceh Tahun 2023 yang digelar di Simeulue.
Bripda Dolly berhasil meraih juara dalam cabang Tafsir Bahasa Arab dan hafalan 30 juz.
Ia merupakan seorang polisi hafiz 30 juz. Ia sudah menghafal Al-Qur'an sejak kecil.
Baca Juga: Banda Aceh Raih Juara Umum MTQ ke-36 Aceh, Hanya Unggul Dua Point dari Aceh Besar
Kabid Humas Polda Aceh, Kombes Pol. Joko Krisdiyanto mengatakan, prestasi yang diraih personil polisi ini menjadi kebanggaan bagi Polda Aceh.
"Suatu kebanggaan bagi Polda Aceh, Bripda Dolly yang bertugas di Ditsamapta Polda Aceh telah mengukir prestasi meraih juara 1 MTQ Tingkat Provinsi Tahun 2023,” kata Kombes Pol. Joko.
Dikatakan Kombes Pol. Joko, Bripda Dolly meraih juara tersebut mewakili kontingen Kota Banda Aceh. Ia berhasil mengalahkan para peserta lainnya dari berbagai kabupaten/kota di Aceh.
Baca Juga: Pj Gubernur Aceh Buka MTQ ke-36 di Simeulue, Achmad Marzuki Berpesan Jaga Ukhuwah
“Prestasi yang diraih tersebut diharapkan dapat menjadi motivasi bagi anggota Polri lainnya untuk meningkatkan kualitas diri, baik dalam bidang keagamaan maupun bidang lainnya,” pungkas Kombes Pol. Joko.