Daftar Suku di Aceh Yang Paling Banyak Penduduknya

Para lelaki Aceh dalam kesenian Rapa'i Pase
Para lelaki Aceh dalam kesenian Rapa'i Pase [wikipedia]

KOALISI.co  - Suku di Aceh adalah sebuah komunitas yang berdomisili di ujung utara pulau sumatera, tepatnya di provinsi aceh. Pada tahun 2013, jumlah penduduk mencapai 4,5 juta jiwa, dan tersebar di 23 kabupaten/kota. Selain itu, Aceh juga memiliki 285 kecamatan dan 6.497 desa di seluruh Wilayah Aceh.

Berdasarkan cerita penduduk setempat, nenek moyang orang Aceh berasal dari keturunan berbagai suku di dunia. Adapun beberapa bangsa tersebut, Arab, Cina, Eropa, Melayu dan India. Dan berdasarkan sejarah, masyarakat Aceh merupakan suku pertama yang memeluk agama Islam, setelah mendirikan kerajaan Islam pertama di Indonesia. Berikut ini adalah daftar suku di Aceh yang paling banyak penduduknya:

Suku Gayo

Masyarakat Gayo merupakan suku yang berdomisili di Provinsi Aceh, khususnya di dataran tinggi. Suku Gayo sebagian besar tinggal di tiga kabupaten, seperti Aceh Tengah, Kabupaten Bener Meriah dan Kabupaten Gayo Lues. Suku Gayo beragama Islam, dan juga sangat taat menjalankan agamanya. Masyarakatnya sendiri, menggunakan bahasa daerah yang disebut Bahasa Gayo, dengan jumlah penduduk mencapai 250.000 jiwa.

Baca Juga: Mengetahui Lebih Jauh Tentang Suku Aceh

Karena terletak di daerah dataran tinggi, maka tidak heran jika mata pencaharian utamanya adalah bertani dan juga sebagai penghasil kopi. Mereka juga terkenal sebagai pengrajin keramik, anyaman bambu, dan tenun. Selain itu, Suku Gayo juga cukup populer dengan kerajinan lainnya yaitu dalam pembuatan sulam kerawang Gayo, dengan motif yang khas.

Suku Alas

Kabupaten Aceh Tenggara, merupakan salah satu daerah yang menjadi tempat tinggal Suku Alas. Kata "pad" dalam bahasa Alas berarti "tikar". Hal ini terkait dengan topografi kawasan pemukiman yang membujur datar seperti tikar. Tepatnya berada di antara pegunungan Bukit Barisan.

Baca Juga: Ketahui Beberapa Suku Bangsa yang Ada di Aceh

Wilayah Suku Alas memiliki satu sungai yang salah satunya adalah Sungai Alas, dan juga terkenal sebagai lumbung padi untuk Wilayah Aceh. Mata pencaharian utama mereka adalah petani karet, kopi dan kemiri. Namun selain itu, mereka juga ahli dalam menemukan berbagai hasil hutan, seperti kayu, rotan, damar, dan kemenyan. Sedangkan hewan yang mereka pelihara adalah kuda, kambing, kerbau, dan sapi.

Suku Alas juga dikenal sebagai muslim yang taat. Namun meski begitu, masih ada yang masih mempercayai praktik perdukunan, terutama dalam kegiatan pertanian. Mereka masih percaya dengan mengadakan beberapa ritual upacara, untuk mendapatkan hasil pertanian yang baik, dan menghindari hama.

Baca dihalaman selanjutnya >>>

Selanjutnya 1 2

Komentar

Loading...