Dosen Unimal Tampil Sebagai Pemateri di Kampus UiTM Malaysia
KOALISI.co - Dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Malikussaleh (Unimal) Bobby Rahman tampil sebagai Pemateri dalam Program “Service Learning Malaysia, University For Society” (SULAM) dengan tema “Kenali Tetangga Kita”, pada Kamis 20 Januari 2022 yang diselenggarakan di Kampus Universiti Teknologi Mara (UiTM) Cawangan Selangor, Malaysia.
Bobby Rahman yang juga Ketua Jurusan Ilmu Politik dan Ilmu Komunikasi di Unimal ini memberikan paparan berkenaan dengan Sejarah, Sistem Pemerintahan dan Budaya di Indonesia.
Materi yang disampaikan tersebut sebagai upaya kedua belah Negara untuk memberikan pemahaman kepada kedua pelajar di masing-masing kampus di kedua Negara, sehingga nantinya adanya pemahaman yang utuh terkait perbedaaan dan persamaan karakteristik yang ada di kedua Negara baik ditinjau dari system politik dan budayanya.
“Malaysia dan Indonesia merupakan Negara serumpun yang memiliki banyak kesamaan dan juga perbedaan, dalam system pemerintahan misalnya Indonesia memiliki system pemerintahan yang jauh berbeda dengan apa yang dilaksanakan di Malaysia, dengan sistem presidensil yang diterapkan di Indonesia pola pemilihan kepala Negara atau pemerintahan (Presiden) dilakukan dengan cara pemilihan langsung oleh masyarakatnya,” paparnya.
Hal ini, Dikatakan Bobby, tentu akan sedikit berbeda dengan di Malaysia yang memiliki karakteristik system pemerintahan bergaya monarki konstitusional. Belum lagi di beberapa wilayah di Indonesia semisal di Provinsi Yogyakarta yang Gubernur dan Wakil Gubernurnya tidak dipilih melainkan langsung diangkat daripada Sultan dan Adipati pada Kesultanan Ngayogyakarta Hadiningrat.
“Ataupun seperti halnya di Provinsi Aceh yang dibolehkan membentuk partai politik lokal dan Lembaga Wali Nanggroe sebagai amanat dari Undang-Undang Pemerintahan Aceh, Kondisi tersebut dimungkinkan karena adanya hak keistimewaan yang diberikan oleh pemerintah pusat kepada kedua daerah tersebut,” terangnya.
Acara yang dipandu oleh mahasiswa UiTM Muhd. Muzakir dan Nur Syazana juga menghadirkan Prof. Datuk Dr. Shamrahayu sebagai pemateri, beliau merupakan Penyandang Kursi Institusi Raja-Raja Melayu Universiti Teknologi Mara Malaysia.
Dalam hal ini Prof. Datuk Dr. Shamrahayu mengulas sejarah, sistem pemerintahan dan budaya yang berlaku di Malaysia sebagai bahan perbandingan dalam diskusi yang dilaksanakan secara daring tersebut.
Antusiasme para peserta tergambar jelas dari Dosen dan Mahasiswa yang berasal dari Malaysia dan Indonesia serta para tamu undangan ditandai dengan banyaknya pertanyaan yang masuk kepada panitia untuk di diskusikan di ruang webinar.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada UiTM Cawangan Selangor yang telah mengundang, dan berharap kerjasama dan silaturrahmi dapat terus ditingkatkan terutama bagi kedua kampus yang berada di semenanjung Melayu,” demikian Bobby Rahman.