Harga BBM Naik, Polresta Banda Aceh Kerahkan Ratusan Personel di Setiap SPBU
KOALISI.co - Ratusan personel Polresta Banda Aceh dikerahkan ke setiap tempat Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Kota Banda Aceh pada Sabtu 3 September 2022.
Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Joko Krisdiyanto melalui Kabag Ops Kompol Iswahyudi mengatakan, sebanyak 137 personel Polresta Banda Aceh dikerahkan setiap harinya.
"Mulai tanggal 2 hingga sepekan kedepan, personel Polresta Banda Aceh dikerahkan ke-99 SPBU, 2 SPBN dan 7 Pertashop dalam wilayah hukum guna mengantisipasi antrian warga dalam mengisi BBM," kata Kabagops.
Baca Juga: Presiden Jokowi Umumkan Kenaikan Harga BBM Pertalite, Solar dan Pertamax, Berlaku Hari Ini
Kemudian, selain mengantisipasi antrian yang panjang, juga dilaksanakan pengamanan agar tidak terjadi kejadian yang menonjol, sehingga pengisian BBM berjalan lancar, tambahnya.
Dari 137 personel dalam melakukan pengamanan, juga sewaktu-waktu akan ditambahkan lagi apabila dibutuhkan sesuai dengan kondisi dilapangan.
Baca Juga: Polda Aceh Ingatkan Kendaraan Perusahaan Industri Tidak Pakai BBM Subsidi
"Kami akan menambahkan lagi personel, sesuai dengan kebutuhan dilapangan, sehingga antrian dapat terurai dengan lancar, dan juga sebagai antisipasi kejadian yang tidak kita harapkan," ujarnya.
Harga BBM Naik
Pemerintah resmi menaikkan harga BBM per hari ini, Sabtu 3 September 2022. Sehingga untuk mencegah hal yang tak diinginkan, polisi dari Polresta Banda Aceh mempertebal pengamanan di SPBU, SPBN dan Pertashop yang ada di kawasan Banda Aceh dan Aceh Besar.
Baca dihalaman selanjutnya >>>