1. Beranda
  2. News

JARA Sebut Pelayanan PLN di Aceh Utara Mengecewakan

Oleh ,

KOALISI.co - Jaringan Aspirasi Rakyat Aceh (JARA) menyatakan kekecewaannya terhadap pelayanan PLN Cabang Aceh Utara, karena sering memadamkan listrik tanpa pemberitahuan.

Juru Bicara JARA, Rizki Maulizar mengatakan, dalam beberapa hari terakhir, pemadaman listrik yang tidak beraturan terus terjadi di Kecamatan Kutamakmur, Aceh Utara, tanpa pemberitahuan sebelumnya kepada masyarakat.

“Pemadaman listrik yang sering terjadi sangat mengganggu masyarakat dan berdampak pada ekonomi para pedagang dan keperluan keluarga di pagi hari,” kata Rizki kepada KOALISI.co, Selasa (1/8/2023).

Baca Juga:Warga Keluhkan PLN Sering Padamkan Listrik di Aceh Utara

JARA juga menyoroti kurangnya informasi dari PLN sebelum melakukan pemadaman, yang membuat masyarakat kesulitan memahami penyebab dan kendala yang dihadapi oleh PLN.

“Kita berharap PLN Cabang Aceh Utara segera mencari solusi dan meningkatkan pelayanan agar masyarakat tidak lagi terganggu oleh pemadaman listrik yang tak terjadwal,” tukas Riski.

Baca Juga