1. Beranda
  2. News

Jelang Penutupan, Total Pendaftar Calon Anggota Panwaslih Aceh Capai 93 Peserta

Oleh ,

KOALISI.co - Menjelang penutupan pendaftaran calon anggota Panwaslih Provinsi Aceh periode 2023-2028, total pendaftar pada hari ke enam mencapai 93 peserta pada Senin (27/2/2023) sekira pukul 17.00 WIB.

Jadwal penutupan pendaftaran calon anggota Panwaslih Provinsi Aceh periode 2023-2028 akan berlangsung Selasa, (28/2/2023) besok pada pukul 23.59 WIB.

Berdasarkan informasi dari Tim Panitia Seleksi (Pansel) Panwaslih Aceh, dari total 93 pendaftar, 74 orang merupakan peserta laki-laki, dan sisanya 19 orang merupakan peserta perempuan.

Baca Juga: Total Pendaftar Calon Anggota Panwaslih Aceh Hingga Hari Ketiga Sebanyak 16 Orang

Ketua Tim Pansel, Teuku Kemal Fasya mengatakan, pendaftar dari peserta laki-laki lebih mendominasi dibandingkan dengan peserta perempuan. Saat ini, peserta perempuan belum memenuhi rasio kouta yakni 30 persen.

"Jika kouta peserta perempuan belum terpenuhi hingga besok, maka kita akan melakukan perpanjangan pendaftaran khusus bagi peserta perempuan," kata Kemal Fasya kepada KOALISI.co.

Dikatakan Akademisi Unimal ini, para pendaftar kebanyakan dari Komisioner Panwaslih Provinsi maupun Kabupaten/Kota di Aceh. Bahkan, mantan Ketua KIP Aceh. Selain itu, dari kalangan akedemisi dan tokoh masyarakat.

Baca Juga: Tim Pansel Resmi Buka Pendaftaran Calon Anggota Panwaslih Aceh

"Kita melihat antusiasme untuk menjadi anggota Panwaslih Provinsi Aceh cukup tinggi. Data sementara, Aceh peringkat tertinggi peminat peserta tertinggi secara nasional," tukas Kemal.

Diketahui, Tim Pansel telah membuka pendaftaran calon anggota Panwaslih Aceh periode 2023-2028 dimulai sejak tanggal 20 Februari 2023.

Formulir pendaftaran dapat diunduh melalui laman .

Baca Juga: Tim Pansel Sosialisasi Pemilihan Calon Anggota Panwaslih Aceh

Pengembalian berkas pendaftaran akan diterima dari pukul 09.00-17.00 WIB di hotel Oasis, Kecamatan Lueng Bata, Kota Banda Aceh.

Baca Juga