Kios di Waduk Pusong Lhokseumawe Dibakar OTK Pakai Bom Molotov
KOALISI.co - Sebanyak dua unit kios berkontruksi kayu ludes terbakar di waduk Desa Pusong Lama, Kecamatan Banda Sakti, Lhokseumawe, pada Jum’at (24/2/2023) sekira pukul 05.30 WIB.
Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, melalui Kapolsek Banda Sakti, Iptu Faisal mengatakan, kebarakan diduga terjadi akibat dibakar orang tidak dikenal (OTK) memakai bom molotov.
“Dari keterangan saksi dilapangan, pembakaran itu dilakukan oleh sejumlah orang menggunakan mobil Innova Rebon dan sepeda motor metik merek Vario,” kata Iptu Faisal kepada KOALISI.co.
Baca Juga: Truck Penyiraman Aspal Terbakar di Aceh Timur
Sebelum kebakaran terjadi, warga melihat mobil warna hitam dengan 4 orang di dalam serta 2 orang mengendari motor membawa senjata tajam yang di curigai sebagai pelaku.
"Tiba-tiba pelaku melempar bom molotov ke arah kios milik warga hingga terjadi kebakaran," ungkap Iptu Faisal.
Setelah kebakaran terjadi, warga di lokasi langsung menghubungi pihak pemadaman kebakaran untuk memadamkan api.
Baca Juga: Saat Tertidur Nyenyak, Rumah Warga Hangus Terbakar di Aceh Timur
"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun kerugian pemilik ditaksir mencapai Rp70 juta," sebut Iptu Faisal.
Dikatakan, di Tempat Kejadian Perkara (TKP) petugas menemukan barang bukti botol sirup dan pecahan kaca botol sirup diduga digunakan sebagai bom molotov.
"Kebakaran kios milik warga di waduk Pusong ini tengah dilakukan penyelidikan lebih lanjut," pungkas Iptu Faisal.