1. Beranda
  2. News

Penjelasan PT SBA Soal Melonjak Harga Semen di Aceh Saat Bencana Banjir

Oleh ,

KOALISI.co - PT Solusi Bangun Andalas (SBA) memberikan penjelasan terkait kelangkaan dan melonjaknya harga Semen Andalas di sejumlah daerah di Aceh di tengah bencana banjir yang melanda beberapa wilayah.

Head of Media PT Solusi Bangun Andalas, Faraby Azwany, menjelaskan bahwa gangguan pasokan semen terjadi akibat permasalahan operasional di pabrik. Saat ini, pabrik PT Solusi Bangun Andalas di Lhoknga mengalami gangguan suplai listrik dari PLN yang berdampak pada berkurangnya produksi semen.

“Gangguan pasokan listrik tersebut menyebabkan produksi semen dari pabrik tidak dapat berjalan optimal,” ujar Faraby Azwany dalam keterangan resminya kepada KOALISI.co, Minggu (21/12/2025).

Baca juga: PLN Pastikan Sistem Kelistrikan Aceh Pulih Total Pascabencana

Ia menyampaikan bahwa perusahaan terus melakukan koordinasi intensif dengan PLN untuk mengupayakan pemulihan suplai listrik agar operasional pabrik dapat kembali normal secara bertahap secepat mungkin.

Selain itu, Solusi Bangun Andalas juga mengoptimalkan pemenuhan kebutuhan semen dari jaringan operasi yang ada di Aceh guna menjaga ketersediaan pasokan di tengah tingginya permintaan masyarakat.

Faraby menegaskan bahwa perusahaan tidak melakukan kenaikan harga terhadap produk semen yang keluar langsung dari pabrik. Ia menekankan bahwa kenaikan harga di tingkat pasar bukan merupakan kebijakan perusahaan.

Baca juga: Beberapa Ruas Jalan ke Bener Meriah dan Aceh Tengah Sudah Fungsional, Sebagian Masih Dalam Penanganan

“Perusahaan tidak menaikkan harga produk yang keluar dari pabrik,” tegasnya.

Lebih lanjut, PT Solusi Bangun Andalas menegaskan komitmennya untuk terus memberikan nilai tambah bagi pelanggan dan para pemangku kepentingan.

Perusahaan juga mengedepankan penerapan tata kelola perusahaan yang baik, mematuhi seluruh peraturan hukum yang berlaku, serta memprioritaskan keselamatan dan pemeliharaan lingkungan dalam setiap kegiatan operasional bisnisnya.

Baca juga: Bank Aceh Syariah Pastikan Layanan Perbankan Tetap Berjalan di Bener Meriah

Faraby Azwany menambahkan, sejak dua hari terakhir pasokan listrik ke pabrik telah kembali masuk secara bertahap. Seiring dengan itu, proses produksi dan distribusi semen juga terus dilakukan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan.

“Alhamdulillah, sejak dua hari terakhir listrik sudah kembali masuk secara bertahap ke pabrik. Distribusi semen terus kami lakukan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan seiring masuknya pasokan listrik dari PLN,” tutup Faraby.(*)

Baca Juga