Polisi Berhasil Tangkap Pelaku Pencurian Motor di Aceh Tamiang
KOALISI.co - Pihak kepolisian berhasil menangkap pelaku diduga sindikat pencurian sepeda motor di wilayah
Aceh Tamiang berinisial AA (20), APS (34), HS alias H (36), MA (26), semua berstatus warga Langkat, Sumatera Utara.
Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Imam Asfali, melalui Kapolsek Tamiang Hulu, Ipda Rudiono Rabu (28/12/2022) mengatakan, kronologi kejadian terjadi pada Kamis (15/12/2022) pukul 20.30 WIB.
Baca Juga: Seorang Satpam di Aceh Tamiang Ditemukan Meninggal Dengan Posisi Terduduk
"Saat itu, korban tengah melaksanakan I'tikaf/ Suluk di Yayasan Baitul Hijrah Al-Amin, Aceh Tamiang melihat sepeda motor miliknya CB 150R dengan plat BM4346OO terparkir di areal parkiran Yayasan telah hilang," ujar Kapolsek.
Setelah itu, korban langsung melaporkan kejadian tersebut kepada Saksi Syahrial Alias Ucok, pada saat itu dirinya merasa curiga dikarenakan pada hari yang sama Saksi Syahrial melihat tersangka AA datang ke Yayasan.
"Ketika mencari di sekitar, ternyata AA sudah tidak berada di Yayasan, setelah itu korban melihat isi Tas korban ternyata kunci kontak motor CB150 R dan 1 unit Handphone Merk Realme C2 warna biru juga hilang dicuri," terangnya.
Baca Juga: Seorang Pria Warga Aceh Tamiang Gantung Diri, Polisi Selidiki Motif Korban
Kemudian, pada Senin (6/12/2022), sekira pukul 15.30 WIB dikarenakan motor milik korban juga belum ditemukan, kemudian korban membuat laporan ke Polsek Tamiang Hulu.
Lalu, sekira Pukul 20.00 WIB, petugas dibantu Kanit Reskrim dan Personil lainnya berhasil menangkap AA di Jembatan Pangkalan Beranda Kecamatan Tanjung Pura, Langkat.
Pelaku AA mengakui bahwa dirinya telah mengambil dan pada saat itu motor tersebut telah dijual sama orang Desa Tanah Seribu Pasar I, Kecamatan Binjai Timur Kodya Binjai, Sumut seharga Rp3 juta
Baca Juga: Pelaku Pencurian Lembu Babak Belur Diamuk Massa di Aceh Tamiang
Kemudian, petugas melakukan pencarian terhadap tersangka APS, petugas berhasil menangkap nya di SPBU Tanjung Pura pada saat itu Kapolsek bersama anggota langsung membawa APS untuk menunjukan dimana motor tersebut dijual.
Baca dihalaman selanjutnya>>>

