1. Beranda
  2. Nasional

Presiden Akan Bagi Sapi Qurban ke-38 Provinsi di Indonesia

Oleh ,

KOALISI.co - Presiden Joko Widodo berencana akan menyumbangkan bantuan hewan Qurban berupa sapi kepada 38 Provinsi di Indonesia dalam rangka menyambut Iduladha 1444 Hijriah.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres), Heru Budi Hartono di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Jumat, 23 Juni 2023 kemarin.

Menurut Heru, sapi Qurban yang diberikan oleh Presiden akan disalurkan ke 38 provinsi termasuk Provinsi-provinsi baru.

Baca Juga: Presiden Jokowi Akan Berkunjung ke Aceh

“Setiap Provinsi akan menerima sapi kurban dari Presiden dan pengelolaannya akan diserahkan kepada pemerintah provinsi setempat sesuai dengan usulan yang diajukan,” kata Heru.

Dikatakan, Kasetpres telah bekerja sama dengan Kementerian Pertanian dan Kementerian Agama, khususnya Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam, dalam menyediakan sapi-sapi kurban tersebut.

“Sapi kurban yang diserahkan merupakan sapi terbaik yang telah diperiksa kesehatannya dan bebas dari penyakit mulut dan kuku,” ujar Heru.

Baca Juga: Presiden Jokowi Respons Proposal Perdamaian Ukraina-Rusia

Dijelaskan Heru, bobot sapi-sapi tersebut berkisar antara 900 kg hingga 1,2 ton.

“Berbagai jenis sapi akan disalurkan ke setiap Provinsi, termasuk simental, limosin, angus, brahman, dan peranakan ongole,” tambahnya.

Di DKI Jakarta, misalnya, Masjid Istiqlal akan menerima seekor sapi jantan berjenis simental dengan berat 1,2 ton.

Baca Juga: Sekda Aceh Tinjau Lokasi Kunker Presiden RI di Rumoh Geudong

“Untuk memastikan pengelolaan sapi kurban di setiap Provinsi berjalan lancar, Sekretariat Presiden telah melakukan koordinasi dengan berbagai pihak terkait,” demikian Heru.

Baca Juga