PT. MKDP Ajak Ketua DPR Aceh Kembangkan Tanaman Kacang Sacha Inchi

Ketua DPR Aceh, Saiful Bahri alias Pon Yaya mengundang Direktur PT. MKDP bersama Kepala Regional 1 untuk melakukan survei di lahan miliknya di Aceh Utara pada Jumat (18/8/2023) sore. Foto: Ho/For KOALISI.co.

KOALISI.co - PT. MKDP mengajak Ketua DPR Aceh, Saiful Bahri untuk mengembangkan tanaman Kacang Sacha Inchi dengan tujuan meningkatkan ekonomi dan pemberdayaan masyarakat jangka panjang di Aceh.

Pertemuan perdana antara PT. MKDP dan Saiful Bahri berlangsung di Pendopo Ketua DPR Aceh pada Kamis (17/8/2023). Dalam pertemuan tersebut, PT. MKDP menyampaikan rencana kolaborasi dengan Pemerintah Aceh dalam mengembangkan penanaman Kacang Sacha Inchi di Aceh.

Ketua DPR Aceh, Saiful Bahri alias Pon Yaya mengatakan, Kacang Sacha Inchi merupakan tanaman baru yang ditemukan di Hutan Amazon.

Baca Juga: Ketua DPR Aceh Sambut Baik Achmad Marzuki Kembali Menjabat sebagai Pj Gubernur Aceh

"Meskipun tanaman ini baru diperkenalkan di Indonesia sekitar 4 tahun yang lalu, Kacang Sacha Inchi memiliki potensi luar biasa dalam meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Aceh," kata Pon Yaya kepada KOALISI.co pada Sabtu (19/8/2023).

Pon Yaya menjelaskan bahwa Kacang Sacha Inchi merupakan tanaman yang akan berumur 20 tahun namun memiliki masa panen yang relatif singkat, yaitu sekitar 7 bulan. Dan tanaman ini dapat ditanam sebanyak 2000 batang di lahan 1 hektar.

"Tanaman ini mampu menghasilkan panen perdana sekitar 8 ons per batang dengan total panen mencapai 1,6 ton pada usia 7 bulan, dan dapat dipanen setiap bulan selama 20 tahun," ujar Pon Yaya.

Baca Juga: Ketua DPRA: Wacana Revisi Qanun LKS Aceh Bukan Untuk Hapus Syariat Islam

Pon Yaya juga menyatakan kesiapannya untuk memfasilitasi kerjasama antara PT. MKDP dan Pemerintah Aceh dalam memperkenalkan serta memanfaatkan potensi Kacang Sacha Inchi bagi ekonomi masyarakat Aceh.

"PT. MKDP juga telah menyatakan kesiapannya untuk menandatangani kontrak dengan Pemerintah Aceh dalam mendukung penanaman Kacang Sacha Inchi," tambahnya.

Bahkan, Pon Yaya juga mengundang Direktur PT. MKDP bersama Kepala Regional 1 untuk melakukan survei di lahan miliknya di Aceh Utara pada Jumat (18/8/2023) sore.

Baca Juga: Ketua DPR Aceh Soroti Kinerja PLN Terkait Keluhan Masyarakat di Aceh Utara

"Jika lahan kami cocok untuk ditanami Kacang Sacha Inchi, kami akan menanam tanaman ini seluas 100 hektar sebagai contoh bagi Pemerintah dan masyarakat Aceh Utara," tukas Pon Yaya.

Komentar

Loading...