Sebelas Wanita Ditemukan Bersama Botol Miras di Ulee Lheue Diserahkan ke BNN Aceh

Plt. Kasatpol PP Banda Aceh, Muhammad Rizal.
Plt. Kasatpol PP Banda Aceh, Muhammad Rizal.

KOALISI.co - Sebanyak 11 wanita yang ditemukan dengan botol bekas minuman keras (miras) di bundaran Pelabuhan Ulee Lheue diserahkan Satpol PP dan WH Banda Aceh kepada BNN Provinsi Aceh pada Senin 17 Oktober 2022 pagi.

Hal itu disampaikan Plt. Kasatpol PP Banda Aceh, Muhammad Rizal. Ia mengatakan bahwa ke-11 wanita tersebut telah di bawa ke BNN Provinsi Aceh untuk dilakukan pembinaan.

"Mereka sudah kita sidik dan ternyata tidak didapatkan bukti unsur-unsur mengkonsumsi miras untuk kita naikkan ke tahapan selanjutnya," kata Muhammad Rizal.

Baca Juga: Sebelas Wanita Beserta Botol Miras Diamankan di Ulee Lheue Banda Aceh

Pihak Satpol PP dan WH Banda Aceh menyerahkan 11 wanita tersebut ke BNN Provinsi Aceh dikarenakan telah ditemukannya beberala botol miras bersama dengan mereka.

"Karena kita temukan botol miras bersama mereka, jadi kita bawa ke BNN Provinsi Aceh untuk dilakukan pembinaan," ungkapnya.

Saat penangkapan tersebut, Rizal melanjutkan hanya mendapatkan botol miras. Kemudian saat penangkapan sebagian darj mereka kabur, sehingga hanya 11 orang saja yang berhasil diamankan.

"Saat di sidik mereka semua mengakui hanya duduk di tempat tersebut dan tidak minum miras tersebut. Adapun dari ke-11 wanita tersebut ada yang mahasiswi, dan pekerja swasta," demikian Muhammad Rizal.

Komentar

Loading...