Toko Gudang Kopi Kiri di Banda Aceh Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki

Saat petugas melakukan pemadaman. Foto: Ist.

KOALISI.co - Satu unit toko gudang kopi kiri yang terletak di Jalan Makam Pahlawan, Gampong Atek Pahlawan, Kecamatan Baiturrahman, Banda Aceh hangus terbakar pada Minggu (11/6/2023) pukul 11.47 WIB.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Banda Aceh, Muhammad Hidayat menginformasikan bahwa toko gudang kopi kiri yang terbakar adalah milik Zaki (33) yang dihuni secara sewa dan berada di lantai dua.

"Informasi mengenai kebakaran ini diterima oleh petugas dari saksi bernama Treneer melalui telepon, yang melihat asap keluar dari lantai dua toko dan membakar tumpukan barang dalam kardus," jelas Muhammad Hidayat.

Baca Juga: Akibat Arus Pendek Listrik, Dua Rumah Hangus Terbakar di Aceh Besar

Setelah menerima informasi tersebut, petugas segera mengirimkan lima unit armada pemadam ke lokasi kejadian untuk melakukan penanganan.

Tim pemadam kebakaran berhasil memadamkan api pada pukul 01.15 WIB dan kemudian melakukan pendinginan.

“Saat ini, penyebab terjadinya kebakaran masih dalam penyelidikan pihak kepolisian,” demikian Muhammad Hidayat.

Komentar

Loading...