Harga Emas di Lhoksukon Aceh Utara Melambung, Naik Rp 300 Ribu per Mayam dalam Sehari

Perhiasan emas yang dipajang di etalase Toko Emas Zam Zam, Jalan Tengku Chik di Tunong, Kecamatan Lhoksukon.

KOALISI.co - Harga emas murni di Lhoksukon, Aceh Utara, dan sekitarnya mengalami kenaikan signifikan pada hari Rabu (21/1/2026). Harga per mayam melonjak hingga mencapai Rp 7.900.000, atau naik Rp 300.000 dalam sehari saja.

Konfirmasi mengenai kenaikan harga tersebut datang dari Isafuddin, pedagang toko emas Zam Zam yang berlokasi di Jalan Tengku Chik di Tunong, Kecamatan Lhoksukon.

"Harga emas hari Rabu, 21 Januari 2026 mengalami kenaikan dengan harga Rp 300.000 dalam sehari dibandingkan pada hari Selasa kemarin," ujarnya kepada KOALISI.co.

Baca juga: Marak Hoaks Undian Berhadiah, Bank Aceh Imbau Nasabah Tingkatkan Kewaspadaan

Menurut Isafuddin, harga emas murni per mayam pada hari sebelumnya tercatat Rp 7.750.000 sebelum naik menjadi Rp 7.900.000. Selain emas murni, jenis emas lainnya juga mengalami kenaikan yang tidak kalah signifikan.

Emas London yang sebelumnya dijual dengan harga Rp 7.200.000 per mayam kini naik menjadi Rp 7.500.000. Sementara itu, harga emas pawon juga melonjak dari Rp 6.000.000 menjadi Rp 6.300.000 per mayam.

"Kenaikan harga tersebut dalam satuan gram naik Rp 100.000 atau per mayam harganya naik mencapai Rp 300.000 dalam sehari terakhir. Ini sementara karena nilai investasi emas bersifat fluktuasi, ada kalanya turun dan naik. Harga emas juga diprediksi akan terus mengalami kenaikan harga," tutupnya. (*)

Komentar

Loading...