Indonesia Masuk Grup Neraka di Putara Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Catat Jadwal Timnas!

Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. dok. KOALISI.co

KOALISI.co - Timnas Indonesia bakal melakoni babap pertarungan sengit pada September 2024 di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Drawing putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia telah dilakukan di Kuala Lumpur, Kamis (27/6/2024) siang.

Hasilnya, Grup A dihuni oleh Iran, Qatar, Uzbekistan, Uni Emirat Arab, Kirgistan, dan Korea Utara. Grup B ditempati oleh Korea Selatan, Irak, Yordania, Oman, Palestina, dan Kuwait.

Sementara timnas Indonesia berada di Grup C bersama Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China. Timnas Indonesia total akan menjalani 10 pertandingan di putaran ketiga ini, dimulai pada September 2024 hingga terakhir pada 10 Juni 2025.

Baca Juga: Timnas Indonesia Tersingkir di 16 Besar Piala Asia, Shin Tae Yong: Saya Bangga

Skuad Garuda akan menjalani dua laga awal pada September 2024, melawan Arab Saudi dan Australia. Laga melawan Arab Saudi adalah pertandingan tandang pada 5 September 2024. Setelah itu, timnas Indonesia bermain kandang melawan Australia pada 10 September 2024.

Berikut jadwal lengkap timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia:

5 September 2024
Arab Saudi Vs Indonesia

10 September 2024
Indonesia Vs Australia

10 Oktober 2024
Bahrain Vs Indonesia

15 Oktober 2024
China Vs Indonesia

14 November 2024
Indonesia Vs Jepang

19 November 2024
Indonesia Vs Arab Saudi

20 Maret 2025
Australia Vs Indonesia

25 Maret 2025
Indonesia Vs Bahrain

5 Juni 2025
Indonesia Vs China

10 Juni 2025
Jepang Vs Indonesia

Komentar

Loading...