1. Beranda
  2. News

IPNU Sesalkan Pj Wali Kota Lhokseumawe Belum Bayar Gaji Guru Pengajian

Oleh ,

KOALISI.co - Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Cabang Lhokseumawe sesalakan Pj Walikota Lhokseumawe, Imran yang belum membayar gaji guru pengajian sejak Januari 2023 hingga sekarang.

Ketua IPNU Cabang Lhokseumawe, T.M. Fauzan mengatakan, sangat prihatin jika gaji guru pengajian yang harusnya menjadi prioritas malah diabaikan.

“Apalagi lebaran Idul Fitri sudah didepan mata, jika di bayar akan sedikit meringankan beban mereka selama menyambut Idul Fitri 1444 H” kata Fauzan kepada KOALISI.co Rabu (19/4/2023).

Baca Juga: Dinilai Bekerja Baik, IPNU Beri Penghargaan Kepada Kasat Lantas Polres Lhokseumawe

Dikatakan Fauzan, padahal mereka sangat berperan penting dalam mencerdaskan generasi Islam dan mendidik anak bangsa agar memiliki akhlak yang baik.

“Lihat saja bagaimana sudah kenakalan remaja di Lhokseumawe seperti maraknya narkoba, balap liar, dan tawuran. Guru pengajianlah temeng perubahan itu,” ujar Fauzan.

Ia yakin untuk membangun Lhokseumawe agar aman dan nyaman harus mengedepankan pendidikan agama agar para remaja calon generasi bangsa paham terhadap nilai-nilai Agama.

Baca Juga: Muchsalmina: Eksekutif dan Legislatif Harus Kompak Dalam Pembangunan Aceh Utara

"Kami berharap Pj Walikota Lhokseumawe untuk segera membayar gaji guru pengajian, karna merekalah harapan generasi Islam kita kedepan," Tutupnya.

Baca Juga