1. Beranda
  2. News

Jeda Kompetisi, Persiraja Banda Aceh Gelar Fun Game

Oleh ,

KOALISI.co - Manajemen Persiraja Banda Aceh akan menggelar Fun game yang akan digelar di Stadion H Dimurthala Lampineung, Banda Aceh, pada Sabtu 15 Oktober 2022 pukul 16:30 WIB.

Fun game tersebut dalam rangka mengisi kekosongan jeda kompetisi dan untuk menghibur para pendukung club sepakbola berjulukan Lantak Laju tersebut.

"Laga hiburan ini akan mempertemukan skuat Persiraja Banda Aceh melawan skuad cilik milik Jong Aceh Kids," kata Presiden Persiraja, Zulfikar SBY, Sabtu (15/10).

Baca Juga: LIB: Penyebab Lampu Padam Habis Bahan Bakar Genset, Persiraja Kalah 0-3 dari PSMS Medan

Selain fun game, Manajamen Persiraja juga akan menggelar doa bersama untuk korban tragedi Kanjuruhan.

"Kegiatan ini dilaksanakan untuk memanfaatkan jeda waktu kompetisi Liga 2 akibat peristiwa Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur beberapa waktu lalu," terang Zulfikar.

Kemudian, pertandingan ceria, dilanjutkan motivasi dari Kapten Persiraja, Mukhlis Nakata yang diakhiri dengan foto bersama dengan pemain.

Baca Juga: Stadion H Dimurthala Banda Aceh Pertama Sediakan Tribun Khusus Wanita

“Laga fun game ini terbuka, nanti pemain persiraja akan berhadapan dengan anak-anak usia dini,” ujar Zulfikar.

Laga ini semata digelar untuk mengisi kekosongan waktu dan menghibur para pecinta sepak bola di Aceh.

Diketahui, klasemen sementara Liga 2, posisi Persiraja Banda Aceh nangkring di peringkat kelima sementara Grup Barat.

Baca Juga