Polisi Amankan Senjata Tajam dan 10 Remaja yang Ingin Tawuran di Lhokseumawe
KOALISI.co – Polisi berhasil mengamankan sekelompok remaja dan barang bukti senjata tajam (sajam) yang diduga ingin melakukan tawuran di Terminal Bus Desa Meunasah Mee, Kecamatan Muara Dua, Lhokseumawe, pada Minggu (25/6/2023) dini hari.
Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, melalui Kapolsek Muara Dua, Ipda Roni mengatakan, ada 10 remaja yang diamankan, semuanya merupakan warga Lhokseumawe.
“Mereka adalah MZ (15), PM (14), Is (15), FR (15), RI (14), MR (12), RA (19), KA (16), MN (15), dan MF (17),” kata Ipda Roni.
Baca Juga: Polisi Amankan Senjata Tajam Milik Remaja yang Ingin Tawuran di Aceh Utara
Dikatakan, penangkapan terhadap remaja tersebut dilakukan sekitar pukul 01.30 WIB saat personel Kepolisian melakukan patroli rutin di kawasan Keude Cunda, Kecamatan Muara Dua, Lhokseumawe.
“Kami menerima Informasi dari masyarakat bahwa ada sekelompok remaja yang berkumpul di terminal dan diduga berencana ingin melakukan tawuran,” ujar Kapolsek.
Setelah menerima laporan tersebut, pihaknya langsung menuju ke lokasi kejadian.
Baca Juga: Tawuran Terjadi lagi, 2 Remaja Diamankan di Polres Lhokseumawe
“Saat dilakukan interogasi, kami menemukan bahwa mereka membawa beberapa senjata tajam yang disembunyikan di belakang perumahan terminal," ungkap Kapolsek.
Pihaknya langsung mengamankan barang bukti itu berupa satu lembaran seng yang sudah diubah menjadi senjata, satu stik golf besi, sebuah parang, dan dua batang pipa besi.
"Saat ini, para remaja beserta barang bukti sudah diamanakan di Mapolsek Muara Dua untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,” demikian Kapolsek.