Rekomendasi Film Bertema Perjuangan Karya Anak Bangsa yang Layak Ditonton

Film Bertema Perjuangan Karya Anak Bangsa
Film Bertema Perjuangan Karya Anak Bangsa

Tjoet Nja Dhien (1988)

Film Tjoet Nja Dhien merupakan film biografi yang menceritakan tentang perjuangan seorang pahlawan wanita asal Aceh bernama Tjoet Nja Dhien. Film ini bercerita tentang perjuangan seorang Tjoet Nja Dhien melawan penjajahan Belanda pada masa perang Aceh. Tjoet Nja' Dhien meraih Piala Citra sebagai Film Terbaik Festival Film Indonesia 1988. Padahal, beberapa waktu lalu, film ini sempat direstorasi di Belanda, dan kembali ditayangkan di bioskop.

Merah Putih (2009)

Film Merah Putih merupakan kerjasama antara rumah produksi nasional dan internasional. Film ini dirilis pada tahun 2009, dan bercerita tentang peristiwa Agresi Militer Belanda 1 tahun 1947. Merah Putih diperankan dengan baik oleh Lukman Sardi, Donny Alamsyah, Teuku Rifnu, Zumi Zola, dan Darius Sinathrya. Merah Putih merupakan sebuah film pertama dari trilogi film bertema perjuangan lainnya, yaitu Darah Garuda (2010), dan Hati Merdeka (2011).

Baca Juga: Tips Mudah Nobar Film Online Bersama Teman dan Keluarga

Soekarno (2013)

Film yang disutradarai oleh sutradara ternama Hanung Bramantyo ini menceritakan perjalanan hidup Soekarno sebagai proklamator bangsa. Film Soekarno menampilkan Ario Bayu sebagai sosok Bung Karno, lawan mainnya Lukman Sardi, Maudy Koesnaedi, hingga Sujiwo Tejo. Karena sarat akan nilai perjuangan, film berdurasi 137 menit itu berhasil menyabet gelar Film Terpuji dari Festival Film Bandung (FFB) ke-27 tahun 2014.

Tjokroaminoto (2015)

Tjokroaminoto adalah film bertema perjuangan Indonesia yang dirilis pada tahun 2015. Film yang disutradarai oleh Garin Nugroho ini melibatkan beberapa aktor terbaik Indonesia, seperti Reza Rahardian, Christine Hakim, Didi Petet, dan Sujiwo Tejo.

Film ini bercerita tentang seorang guru nasional yang berhasil menjadi pendidik bagi para tokoh Indonesia. Pada tahun 2014, film Tjokroaminoto memenangkan tiga kategori di Festival Film Indonesia 2015, yaitu Sinematografi Terbaik, Desain Artistik Terbaik, dan Tata Busana Terbaik.

Selanjutnya 1 2

Komentar

Loading...