Visi Misi dan Program Kerja Unggulan Sayuti-Husaini Jika Memimpin Kota Lhokseumawe

Penyampaian visi misi calon Walikota dan Wakil Walikota Lhokseumawe. (dok. istimewa).

KOALISI.co - Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Lhokseumawe, Sayuti Abubakar dan Husaini menyampailan visi misi dan program kerja unggulan jika memimpin Lhokseumawe.

Pemaparan visi misi dan program kerja unggulan tersebut disampaikan saat sidang paripurna DPRK Lhokseumawe tahun 2024 pada Rabu (25/9/2024).

Sidang paripurna tersebut dipimpin oleh Ketua DPRK Sementara, Faisal serta dihadiri oleh unsur Forkopimda Kota Lhokseumawe.

Baca Juga: Calon Walikota Lhokseumawe Sayuti Serahkan Rumah Layak Huni Untuk Korban Kebakaran

Adapun isi penyampaian visi misi dan program kerja unggulan pasangan Sayuti dan Husaini adalah sebagai berikut;

Visi

Terwujudnya Lhokseumawe sebagai Kota Cerdas dan Nyaman Huni

Misi

1. Smart economy: penggunaan teknologi informasi dan komunikasi untuk membangun dan mengembangkan ekonomi masyarakat di Kota Lhokseumawe.

2. Smart Environment: Menargetkan pengelolaan lingkungan di Kota Lhokseumawe menggunakan teknologi informasi dan komunikasi.

3. Smart Living: Meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Kota Lhokseumawe menggunakan teknologi informasi dan komunikasi.

4. Smart Mobility: Menyelesaikan masalah kemacetan dengan menerapkan teknologi smart mobility.

5. Smart People: Peningkatan kualitas SDM, masyarakat tidak hanya mampu beradaptasi dengan dunia digital, tetapi juga mampu memberikan kritik dan saran yang dibutuhkan untuk pembangunan Kota Lhokseumawe.

6. Smart Government: Perbaikan layanan publik yang ditawarkan oleh pemerintah Kota Lhokseumawe dengan menggunakan teknologi informasi dan komunikasi.

7. Quality of Life: Meningkatkan standar dari kualitas kehidupan yang lebih baik.

8. Safety and Security: Menjadikan kota dan lingkungan tempat tinggal layak dan nyaman huni (livable) dan bebas dari rasa takut.

9. Mengupayakan Mobilitas dan transportasi (Mobility and Transportation).

10. Mengembangkan Akseptabilitas dan Inklusif (Accebility and Inclusivity).

11. Pemerataan Kesempatan Ekonomi yang Lebih Luas di Bidang Industri, Migas, Jasa dan Perikanan (Economic Opportunity Base on Industry, Service and Maritime)

12. Mewujudkan Budaya Islami dan Semangat Hidup Warga Kota (Culture and Social Vibrancy).

13. Pengembangan Ramah Lingkungan dan Berkelanjutan (Green and Suistanability)

14. Mewujudkan Pemerintahan yang Baik dan Akuntabel (Good Governance and Accountability).

Program Kerja Unggulan

1. Percepatan, Pemulihan dan Peningkatan Pertumbuhan Ekonomi Melalui Penguata UMKM, Industri dan Peningkatan Investasi serta Peningkatan Pendapatan Asli Daerah,

2. Melaksanakan Tata Kelola Pemerintahan yang Bersih, Terbuka dan Berorientasi Pelayanan,

3. Percepatan Pemerataan Pembangunan Infrastruktur dan Integrasi Jalur Distribusi Barang dan Jasa yang Ekonomis,

4. Optimalisasi Potensi Kemaritiman, Pertambangan, Energi Ramah Lingkungan,

5. Pembangunan Sumber Daya Manusia yang Unggul, Berkarakter dengan NilaiNilai Islami,

6. Penguatan Jaringan Pengaman Sosial dan Pengelolaan Kesehatan Masyarakat melalui Peningkatan Layanan Kesehatan Masyarakat yang Responsif dan Komprehensif,

7. Pembinaan Keagamaan, Pelestarian Budaya dan Harmoni Masyarakat.

Komentar

Loading...