Daftar Tempat Wisata Paling Hits dan Terbaru di Kota Banda Aceh
KOALISI.co - Tidak hanya kaya akan nilai sejarah, Kota Banda Aceh juga memiliki tempat wisata yang menarik, mulai dari pemandangan air terjun, danau hingga pantai yang eksotis. Setelah melewati rutinitas sehari-hari tentunya akan ada saatnya merasa bosan dan butuh hiburan.
Dalam situasi itu Anda bisa mulai berlibur ke suatu tempat untuk menyegarkan kembali pikiran Anda. Misalnya dengan mengunjungi salah satu kota pada pulau Sumatera yaitu kota Banda Aceh. Lalu apa saja tempat wisata paling hits di kota Banda Aceh ini? Yuk simak penjelasannya lebih detail di sini.
Air Terjun Pekan Bilui
Air Terjun Pekan Bilui merupakan salah satu destinasi wisata andalan kota ini. Pemandangan alam yang indah menjadi daya tarik tersendiri yang ditawarkan di kawasan wisata tersebut. Saat menuju ke lokasi tempat wisata ini, Anda juga akan disuguhi pemandangan alam yang indah. Mulai dari persawahan warga hingga jajaran Bukit Barisan yang siap memanjakan mata yang melihatnya.
Baca Juga: Rekomendasi Wisata Kuliner Aceh yang Unik dan Lezat
Pantai Lampuuk
Bagi Anda yang menyukai wisata alam, Anda bisa memilih untuk mengunjungi tempat wisata ini. Kawasan wisata yang berupa pantai ini banyak dikunjungi wisatawan lokal dan juga dari daerah lain. Pemandangan ini juga sangat eksotis sehingga sayang untuk dilewatkan begitu saja. Belum lagi hamparan pasir putih yang memanjakan orang yang memandangnya.
Di kawasan Pantai Lampuuk juga diketahui terdapat tempat konservasi satwa berupa penyu. Dengan adanya kawasan konservasi ini tidak diragukan lagi bahwa tempat ini menjadi wahana edukasi biota laut. Banyak aktivitas seru yang dapat kamu lakukan di pantai ini. Sebut saja berselancar, berlayar, dan juga berenang. Sekedar jalan-jalan di pinggir pantai juga menjadi pilihan yang menyenangkan untuk menghabiskan momen liburan.
Baca Juga: Desa Wisata Ujung Batee Suguhkan Keindahan Pantai
Taman Ratu Safiatuddin
Bagi Anda yang ingin memiliki momen liburan yang kental dengan unsur budaya di dalamnya, Anda bisa memilih untuk mengunjungi taman ini. Ada banyak spot foto menarik yang bisa kamu ambil di area taman ini. Berbagai rumah adat Aceh juga bisa Anda temukan di area taman. Tidak hanya itu, pada waktu-waktu tertentu akan banyak diadakan event-event di sana. Sebut saja pameran kuliner dan juga pertunjukan tari yang cukup menarik.
Air Terjun Kuta Malaka
Air Terjun Kuta Malaka merupakan lokasi wisata selanjutnya yang bisa Anda tuju selama berada di Aceh. Kondisi alam di sekitar air terjun yang masih alami juga menjadi daya tarik tempat wisata ini. Kawasan ini juga sangat cocok bagi Anda yang menginginkan kesan liburan yang lebih dekat dengan alam. Ada banyak spot menarik yang bisa kamu ambil saat mengunjungi tempat wisata alam unggulan di Aceh ini.
Baca Juga: Daftar Tempat Wisata Aceh Recomended Untuk Dikunjungi
Museum Rumah Cut Nyak Dhien
Siapa yang tidak mengenal Cut Nyak Dien yang merupakan salah satu tokoh pahlawan dari Indonesia yang berjuang pada zaman dahulu. Dengan mengunjungi museum ini, Anda bisa mengenal lebih dekat senjata apa saja yang digunakan saat itu untuk melawan penjajah. Dengan melakukan perjalanan sejarah, banyak hal yang bisa dipetik dari kisah masa lalu bangsa Indonesia dalam melawan penjajah di tanah air.
Pantai Lhoknga
Pantai Lhoknga juga merupakan salah satu pantai yang masuk dalam jajaran destinasi wisata hits di Banda Aceh. Tempat wisata ini juga menjadi salah satu kawasan favorit warga sekitar untuk menghabiskan musim liburan. Panorama alam yang masih terkesan alami di pantai menjadi daya tarik tersendiri dari pantai ini. Tak sedikit wisatawan yang datang jauh-jauh untuk melihat keindahan pantai yang ada.