Jelang Idul Adha, Harga Daging Sapi di Banda Aceh Capai Rp150 ribu perkilogram

Pedagang daging sapi di Pasar Al-Mahirah, Banda Aceh, Jumat (23/6/2023). Foto: Irma/KOALISI.co.

KOALISI.co - Harga daging sapi menjelang meugang hari raya Idul Adha 1444 hijriah di Kota Banda Aceh mencapai Rp150 ribu perkilogram.

Salah seorang penjual daging di Pasar Al-Mahirah, Gampong Lamdingin, Syiah Kuala, Kota Banda Aceh, Agam mengatakan, harga daging sapi diprediksi akan berangsur naik.

"Hari ini kita jual daging sapi Rp150 ribu perkilogram, untuk meugang nanti bisa naik Rp170 ribu hingga Rp180 ribu perkilogram," kata Agam kepada KOALISI.co, Jumat (23/6/2023).

Baca Juga: Harga Sembako Normal, Pedagang Pasar Al-Mahirah Banda Aceh Keluhkan Sepi Pembeli

Diketahui, harga daging sapi naik disebabkan stok sapi yang didapatkan oleh pedagang berasal dari luar Aceh yakni Kota Medan, Sumatera Utara.

"Stok sapi berasal dari Medan, kalau Sapi Aceh harganya mahal jadi kita tidak bisa jual, kemungkinan stok sapi untuk meugang nanti juga dari Medan," jelasnya.

Komentar

Loading...