Mahasiswa UBBG Aceh Raih Emas Pada Kejuaraan Sirkuit Anggar 2023

Foto: Ist.

KOALISI.co – Mahasiswa Pendidikan Jasmani Universitas Bina Bangsa Getsempena (UBBG), Zaidil Al Muqaddim berhasil meraih medali emas floret putra dalam Kejuaraan Sirkuit Anggar 2023.

Ketua Prodi Pendidikan Jasmani UBBG, Irwandi mengatakan, kompetisi tersebut berlangsung di Gol KONI Aceh pada Rabu (26/7/2023).

“Zaidil Al Muqaddim, selain merupakan mahasiswa berprestasi, juga aktif mengikuti pelatihan daerah (pelatda) PON,” kata Irwandi, Kamis (27/7/2023).

Baca Juga: Pj Gubernur Aceh Bertemu Menpora, Pelaksanaan PON Aceh-Sumut Semakin Pasti

Dikatakan, pencapaiannya yang gemilang tidak hanya terbatas pada Kejuaraan Sirkuit Anggar, karena sebelumnya ia juga sering meraih gelar juara dalam berbagai kejuaraan anggar tingkat nasional dan internasional.

“Kita memberi apresiasi dan bangga atas prestasi yang telah diraih oleh Zaidil,” ujar Irwandi.

Sementara Rektor UBBG, Lili Kasmini, juga turut memberikan selamat dan sukses kepada Zaidil Al Muqaddim atas pencapaiannya tersebut.

Baca Juga: Lahan Unsyiah II Ditetapkan Sebagai Tempat Pembangunan Venue PON Aceh-Sumut

“Dengan keberhasilan ini, UBBG semakin dikenal sebagai lembaga pendidikan yang mampu mendukung para mahasiswanya meraih prestasi di dunia olahraga,” ujar Rektor.

Semoga prestasi Zaidil Al Muqaddim ini dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa lainnya di UBBG untuk terus mengembangkan bakat dan kemampuan mereka serta mengharumkan nama kampus dan daerah dalam berbagai ajang kejuaraan di masa mendatang.

“Selamat kembali untuk Zaidil Al Muqaddim, semoga perjalanannya di dunia olahraga terus bersinar dan menginspirasi banyak orang,” pungkas Rektor.

Komentar

Loading...