1. Beranda
  2. Nasional

Muhammadiyah: Dunia Nyaris Bisu Terhadap Serangan Israel ke Palestina

Oleh ,

KOALISI.co - Bila dalam kasus agresi Rusia ke Ukraina serta merta negara-negara Eropa dan Amerika Serikat langsung bereaksi keras dan memberi sanksi, hal serupa tidak berlaku bagi Israel.

Demikian tegas Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir merespon aksi tentara Israel yang kembali melakukan agresi ke Palestina pada, Jumat 15 April 2022 menjelang subuh di Masjid Al Aqsa, Yerusalem.

Haedar dengan tegas mengatakan bahwa negara yang selama ini mengusung HAM, termasuk lembaga, dan forum-forum agama yang mengusung perdamaian nyaris bisu terhadap serangan Israel.

Baca Juga: Israel dan Turki Kerjasama Sektor Energi; Perpecahan Tetap Ada

“Lembaga-lembaga dan para aktivis hak asasi manusia di seluruh dunia pun nyaris bisu. Bila ada satu peristiwa dengan korban kecil di suatu negara selalu mudah menjadi isu dunia sebagai pelanggaran HAM, namun tidak berlaku bagi Israel," kata Haedar.

Kelompok-kelompok pengusung perdamaian dunia dan forum-forum agama-agama nyaris bisu bila menyangkut Israel, seolah semua serangan demi serangan fisik itu menjadi lumrah.

Penyuara anti-radikalisme dan anti-terorisme pun tidak terdengar sikap garangnya bila menyangkut tindakan super-radikal dan super-teror Zionis Israel.

Baca di halaman selanjutnya >>>

Baca Juga