Puasa Penuh Semangat Mengusir Penjajah [Edisi 2]

Tulisan ini merupakan rekam Jejak Prof Herman Fithra (edisi Ramadhan).

Ini adalah hari kedua berpuasa

Alhamdulillah, pada Senin 4 Maret 2022 atau 2 Ramadhan 1443 Hijriah merupakan hari pertama kerja di bulan puasa.

Hari ini, saya bersama dengan teman-teman seluruh Indonesia (mereka calon pemimpin masa depan Indonesia) mengunjungi Museum Aceh.

Kunjungan mereka ke Aceh dalam rangka Studi Strategis Dalam Negeri, nantinya akan bertemu dengan para-para tokoh di Banda Aceh.

Insyaa Allah hasil kunjungan ini akan memberikan banyak manfaat bagi Aceh dan Indonesia. Semakin banyak yang mengenal Aceh secara lebih baik.

Dalam suasana menunaikan kewajiban bulan puasa ini, saya bersama kawan-kawan akan melaksanakan shalat tarawih di Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh.

Puasa hari ini dipenuhi semangat belajar sejarah tentang kerajaan Samudera Pasai, Aceh Darussalam dan perjuangan pahlawan dan rakyat Aceh dalam mengusir penjajah.

Selain itu, disela-sela melaksanakan puasa juga terus beraktivitas melakukan kunjungan SSDN untuk mendapatkan informasi mengenai kesuksesan dan kendala yang dihadapi pemerintah Aceh.

Hasil itu nantinya diharapkan dapat dijadikan sebagai sumbangan pemikiran untuk perbaikan selanjutnya.

Keutamaan hari ke-2 puasa Ramadhan adalah Allah Subhanahu wa Ta'ala mencatat setiap ibadah kita seperti ibadah satu tahun dan pahalanya seperti pahala seorang nabi.

Menikmati suasana berpuasa di ujung barat Indonesia.

___

Tulisan ini merupakan rekam Jejak Prof Herman Fithra (edisi Ramadhan).

Komentar

Loading...