Inilah Daftar Referensi Tempat Wisata di Aceh yang Luar Biasa

Kota Banda Aceh
Kondisi Kota Banda Aceh pada malam hari [istimewa]

KOALISI.co - Aceh merupakan salah satu provinsi di ujung Sumatera yang dikenal dengan Serambi Mekah. Aceh atau Nagroe Aceh Darussalam merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki kekayaan dan potensi alam yang luar biasa. Budaya Islam masyarakat Aceh sangat kental, bahkan ada juga yang menerapkan beberapa hukum menurut syariat Islam.

Meski sempat mengalami tsunami hebat pada 2004 silam, Provinsi Aceh mampu bangkit kembali. Jika Anda sedang berkunjung ke provinsi Aceh, tidak ada salahnya Anda mampir sejenak untuk rekreasi. Berikut kami berikan referensi tempat wisata di Aceh.

Daftar Tempat Wisata Di Aceh

Masjid Baiturrahman

Masjid Baiturrahman ini didirikan pada tahun 1612 oleh Sultan Iskandar Muda. Masjid ini telah menjadi ikon kota Aceh. Jika anda mencari salah satu tempat wisata di aceh yang menjadi ciri khas landmark kota aceh ini adalah Masjid Baiturrahman. Masjid ini merupakan salah satu arsitektur masjid megah di Asia.

Baca Juga: Daftar Tempat Wisata Paling Hits dan Terbaru di Kota Banda Aceh

Bangunan masjid sendiri mirip dengan arsitektur Taj Mahal di India, terutama kolam dan pancuran yang terletak di bagian depan masjid. Website Yahoo dan portal berita huffington post bahkan memasukkan masjid ini dalam daftar seratus masjid termegah di dunia. Masjid Baiturrahman tidak hanya sebagai tempat ibadah saja tetapi telah menjadi ikon wisata dan landmark khas kota Aceh.

Pantai Lampuuk

Aceh juga memiliki keindahan pantai-pantai di Bali. Tempat wisata pantai yang terkenal di Aceh adalah Pantai Lampuuk. Pantai ini merupakan salah satu tempat wisata di Aceh yang banyak dikunjungi oleh masyarakat Aceh dan wisatawan. Di pantai ini Anda bisa melakukan banyak aktivitas seperti berselancar, berenang, berjemur bahkan bermain banana boat. Hal yang paling menarik di Pantai Lampuukini adalah konservasi penyu.

Baca Juga: Rekomendasi Wisata Kuliner Aceh yang Unik dan Lezat

Pantai Lampuuk adalah tempat wisata di aceh yang sering disebut kuta ala aceh. Di pantai ini Anda bisa menyaksikan pelepasan bayi penyu ke laut. Selain berwisata kamu juga bisa ikut melestarikan alam. Di pantai Lampuuk juga banyak terdapat cottage untuk bersantai. Berbagai restoran dan warung yang menyediakan aneka jajanan dan masakan juga bisa dijadikan wisata kuliner bahari di Aceh. Harga tiket masuk ke pantai ini cukup murah, hanya Rp. 3000.

Pulau Rubiah

Pulau Rubiah yang terletak di Sabang, di sebelah barat laut Pulau Weh ini terkenal dengan keindahan alam bawah lautnya. Beberapa biota laut yang dilindungi di Indonesia ada pada tempat ini. Jika Anda ingin mengunjungi pulau ini, sebaiknya Anda membawa peralatan menyelam dan snorkeling untuk berenang bersama berbagai ikan tropis dan bermain dengan terumbu karang yang berwarna-warni.

Baca dihalaman selanjutnya >>>

Selanjutnya 1 2

Komentar

Loading...