UKM SRR Unimal Raih Penghargaan Terbaik 3 Abdidaya Ormawa di Bali

UKM SRR Unimal Raih Penghargaan Terbaik 3 Abdidaya Ormawa di Bali
Rahmatul Maulana, Ketua Tim Pelaksana PPK Ormawa UKM SRR Unimal menerima penghargaan. Dok. Ist.

KOALISI.co - Direktorat Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Ditjen Diktiristek Kemdikbudristek RI) melalui Direktorat Pembelajaran Mahasiswa (Belmawa) menobatkan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Sains Riset dan Robotika (SRR)  Universitas Malikussaleh (Unimal) sebagai Organisasi mahasiswa (Ormawa) ketiga terbaik Se -Indonesia  kategori ormawa dengan dukungan riil dan terlengkap dalam  pelaksanaan Program Penguatan Kapasitas (PPK) Ormawa tahun 2024. Penghargaan ini menegaskan kontribusi luar biasa tim dalam memperkuat sistem organisasi kemahasiswaan dengan dukungan yang solid dan menunjukkan komitmen tinggi terhadap pemberdayaan masyarakat.

Anugerah bergensi tahunan tersebut diserahkan oleh Ketua LPPM Udayana Prof I Nyoman Suarsana kepada perwakilan SRR Unimal Rahmatul Maulana pada malam Anugerah Abdidaya Ormawa 2024 yang berlangsung di Auditorium Widya Sabha Universitas Udayana, Bali,  Sabtu (9/11/24) malam.

Abdidaya Ormawa 2024, adalah ajang bergensi tahunan  yang diselenggarakan oleh Ditjen Diktiristek Kemdikbudristek RI melalui Direktorat Belmawa, sebagai apresiasi bagi Organisasi Kemahasiswaan (ormawa). Nama "Abdidaya" berasal dari “Abdi,” yang berarti pengabdian diri, dan “Daya,” yang melambangkan kekuatan untuk memberdayakan dan menghadapi tantangan. Ajang ini menjadi wadah penghargaan yang sangat bergensi bagi organisasi kemahasiswaan, dosen pendamping, perguruan tinggi, serta mitra desa yang berperan dalam mendukung kapasitas organisasi dan pembangunan desa berkelanjutan.

Acara berlangsung di Universitas Udayana, Bali, pada 7 hingga 9 November 2024, mengusung tema "Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan dan Soft Skills Mahasiswa sebagai Agen Transformasi Pembangunan Bangsa Berlandaskan Inovasi Teknologi dan Kemitraan demi Mewujudkan Indonesia Maju". Sebanyak 160 tim terbaik dari 66 perguruan tinggi se-Indonesia yang berhasil melalui seleksi ketat mengikuti Abdidaya Ormawa 2024, lebih dari 2000 subproposal masuk pada tahun ini, namun diktiristek kemdibukdristek hanya melolosakan 604 proposal yang dinilai layak untuk didanai standar yang telah di tetapkan, kemudian setelah melaui pelasanaan program tim kementrian melakukan monitoring dan evaluasi (Movev) kemudian menetapkan 160 tim dari 66 perguruan tinggi yang layak masuk nominasi anugrah abdidaya ormawa 2024 dan di undang oleh Ditjen Diktiristek Kemdikbudristek RI ke Universitas Udayana Bali, yaitu tuan rumah abdidaya ormawa 2024 dan salah satu nya adalah tim PPK Ormawa UMR SSR Unimal.

Tim PPK Ormawa UKM SRR Unimal yang di pimpin oleh Rahmatul Maulana, mengusung judul Penerapan Konservasi Air Guna Meningkatkan Ketahanan Lingkungan Dalam Menghadapi Perubahan Iklim Di Desa Rayeuk Kareung, Kecamatan Blang Mangat, Kota Lhokseumawe, Aceh. Menuju Indonesia Sdg's Desa 2030, mereka membuat beberapa inovasi dalam mengatasi perubahan iklim yang terjadi pada saat musim kemarau yang mengalami kekeringan dan pada saat musim hujan mengalami langganan banjir yaitu Eco-Water Tank yang membantu menampung air serta mebersihkan air lewat filtrasi air dapat digunakan untuk sehari-hari, Rain Water Harversting yang membantu menampung air hujan, lubang resapan biopori yang membantu penyerapan air  kedalam tanah sehingga mampu mengurangi genangan air dan meningkatkan kulitas tanah, pompa air berbasis panel surya yang kemudian di fungsikan untuk pengairan persawahan, perkebunan dan kolam air untuk budidaya ikan.

Berdasarkan hasil monitoring dan evaluasi oleh tim, direktorat belmawa menetapkan dukungan UKM SRR terhadap tim PPK ormawa di Rayeuk Kareung sangat nyata dan lengkap sehingga ormawa ini mendapatkan anugrah adidaya ormawa 2024 terbaik ketiga se-indonesia kategori ormawa dengan dukungan rill dan terlengkap yang di umumkan di auditorium widya sabha didepan direktur pembelajaran dan kemahasiswaan Ditjen Diktiristek Kemdikbudristek RI, Prof. Dr. Ir. Sri Suning Kusumawardani, S.T., M.T.

Selama acara, tim UKM SRR Unimal berpartisipasi dalam berbagai kegiatan seperti Seminar dan Lokakarya Nasional yang dibuka langsung oleh Prof. Dr. Ir. Sri Suning Kusumawardani, S.T., M.T., Expo Poster dan Stand, Panggung Kreasi Seni Ormawa, dan Malam Penganugerahan. Rangkaian kegiatan ini memberikan kesempatan bagi organisasi mahasiswa untuk belajar, berinovasi, dan berkolaborasi dalam meningkatkan kualitas dan efektivitas program mereka. Salah satu sesi utama adalah Semiloka Nasional yang dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan dari perguruan tinggi, dosen, pemerintah, pelaku dunia usaha, dan masyarakat.

Nanda Savira Ersa, S.T., M.T., Yang Merupakan dosen pembimbing tim PPK Ormawa UKM SRR, mengungkapkan rasa bangga dan syukur atas pencapaian timnya.

"Kami sangat bersyukur dan bangga atas prestasi luar biasa yang berhasil diraih oleh tim kami di ajang bergengsi Abdidaya PPK Ormawa tingkat nasional di Universitas Udayana, Bali. anugrah ini bukan hanya sekadar piala, tetapi juga bukti nyata dari kerja keras, semangat tinggi, dan komitmen luar biasa dari setiap anggota tim. Harapan kami, pengalaman ini menjadi inspirasi yang tak ternilai bagi mahasiswa lain untuk terus berjuang, berinovasi, dan berkontribusi lebih besar dalam pemberdayaan masyarakat. Ini adalah langkah maju yang tidak hanya mengharumkan nama universitas Malikussaleh, ini adalah potensi besar untuk membawa perubahan positif bagi bangsa dan negara," ungkap Nanda Safira.

Secara terpisah Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Unimal, Dr. Alfian, S.Hi., MA., mengungkap kebanggaanya kepada atas prestasi yang raih UKM SRR yang berhasil masuk nominasi Abdidaya Ormawa Award 2024.

“Ini kali pertama ormawa Unimal bisa menembus nomisi nasional ajang paling bergengsi untuk kalangan Ormawa seluruh Indonesia, walaupun setiap tahun selalu ada ormawa kita yang mendapat pendanaan dari program ini, tahun lalu kita dapat dua tahun juga dua, namun baru tahun ini tembus Abdidaya, semoga kedepan akan banyak lagi ormawa yang proposalnya lolos pendanaan dan masuk nominasi Anugerah Abdidaya Ormawa," pungkas Alfian.

Diharapkan penghargaan ini dapat menginspirasi mahasiswa lainnya untuk terus berinovasi dan berkontribusi dalam pengembangan organisasi kemahasiswaan serta pemberdayaan masyarakat. Program Abdidaya Ormawa 2024 ini menjadi bukti pentingnya sinergi antara tim pelaksana, perguruan tinggi, dan masyarakat dalam menciptakan perubahan positif menuju Indonesia yang lebih maju.

Komentar

Loading...