Pj Wali Kota Tinjau Proyek Bendung Karet Krueng Aceh, Dijadwalkan Rampung Oktober 2024

Pj Wali Kota Banda Aceh, Ade Surya meninjau proyek Bendung Karet Krueng Aceh. dok. Humas Pemko Banda Aceh.

KOALISI.co - Pj Wali Kota Banda Aceh, Ade Surya meninjau proyek rehabilitasi Bendung Karet Krueng Aceh yang terletak di Kabupaten Aceh Besar, tepatnya di Gampong Jurong Peujeura, Senin, 29 Juli 2024.

Pada kesempatan itu, Ade Surya turut didampingi oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Jalaluddin, Dirut Perumdam Tirta Daroy T Novizal Aiyub, Kabag Perekonomian Irwan, dan sejumlah pejabat terkait dari Balai Wilayah Sungai I Sumatra, serta pihak konsultan dan pelaksana proyek.

Hasil peninjauan, Pj Wali Kota mengatakan proyek multi-years yang didanai APBN tersebut telah memasuki tahap akhir.

Baca Juga: PLN Kembali Berikan Listrik Gratis Untuk Warga Kurang Mampu di Banda Aceh

“Alhamdulillah progres saat ini secara keseluruhan sudah mencapai 63 persen. Kalau sesuai jadwal, Oktober bisa rampung,” ujarnya.

Dengan melihat progres hari ini, ia optimis struktur/bangunan utama bendung karet, di samping sarana dan prasarana pendukung bisa diselesaikan lebih cepat.

“Kalau bisa kita pacu sebelum musim hujan ini, mudah-mudahan September bisa kita soft launcing,” ujarnya seraya menekankan kualitas, keselamatan pekerja, dan kenyamanan warga sekitar.

Baca dihalaman selanjutnya >>>

Selanjutnya 1 2 3

Komentar

Loading...